Sejarah

Latar Belakang

Mengerti akan adanya lembaga-lembaga mahasiswa yang akan mengakomodir dan memberdayakan bakat, minat serta kemampuan mahasiswa agar tersalurkan dan terasah menjadi suatu potensi yang nantinya akan menjadi amunisi survival kelak kembali ke masyarakat. Suatu kewajiban bagi mahasiswa untuk memanfaatkan pos-pos eksplorasi potensi diri sebagai sarana pengembangan kualitas diri yang mana telah terfasilitasi dalam suatu kelembagaan eksekutif mahasiswa.

Sadar akan butuhnya akan keahlian khusus dalam keilmuan psikologi yang harus di miliki bagi para calon ilmuwan psikologi yang nantinya akan berhadapan dengan masyarakat yang senantiasa membutuhkan pelayanan survival, pemecahan masalah, dan berbagai macam kebutuhan lainnya dalam bidang konseling. Maka atas berkat Rahmat Allah SWT, dibentuklah Lembaga Semi Otonom (LSO) Peer Counseling OASIS Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi yang telah didirikan pada tanggal 23 Januari 2009 dan diresmikan pada tanggal 02 April 2009 di Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang dengan jangka waktu yang tidak terbatas.

LSO Peer Counseling OASIS DEMA-F Psikologi beralamatkan di Gedung Soeharto (Sport Center) lantai 1 Jl. Gajayana No.50 Malang. Organisasi ini adalah Lembaga Semi Otonom yang secara struktural berada di bawah Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Fakultas Psikologi UIN Maulana Malik Ibrahim Malang, tetapi secara manajemen mempunyai hak untuk memberdayakan organisasinya sendiri.

0 comments

Posting Komentar